-->

[Sinopsis] Film Rurouni Kenshin

Siapa tidak kenal Rurouni Kenshin? Manga karya Nobuhiro Watsuki yang awalnya terbit mingguan di Majalah Shonen Jump, kemudian dibukukan menjadi 28 seri. Di Indonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo tahun 2002 dengan judul: Samurai X - judulnya mengambil rilisan anime Rurouni Kenshin yang dirilis di Amerika oleh ADV Films. Judul ini diambil dari codet berbentuk "X" di pipi Kenshin. Tahun 2012, live action dari Rurouni Kenshin dirilis. 

rurouni kenshin - jepang

Jika dilihat dari sinopsis yang saya baca di berbagai sumber, film Jepang berjudul Ruroini Kenshin ini tampaknya bakal sama dengan versi anime-nya. Simak sinopsisnya berikut ini...

"...bercerita tentang Kenshin Himura (Takeru Satoh), seorang pendekar pedang yang bertobat, setelah banyak membantai orang dengan pedangnya.
Dalam pengembaraanya setelah bertobat dia bertemu dengan Kamiya Kaoru (Emi Takei), seorang gadis cantik pemilik perguruan pedang yang tidak terkenal. Di tempat ini akhirnya Kenshin tinggal untuk menenangkan diri sambil melupakan masa lalunya.
Tapi ketenangan yang dinikmatinya tidak berlangsung lama, karena ada musuh yang sangat kuat berusaha untuk mengacaukan Jepang. Kenshin pun harus kembali sebagai "Battousai si Pembantai"." ~ Child26

Bisa jadi, versi live action dari film Jepang ini lebih bagus atau sebaliknya, entahlah. Tapi, yang pasti film Rurouni Kenshin ini menambah daftar film Jepang yang diadaptasi dari anime, seperti Detektif Conan.

Comments